Membahas mengenai kondisi anak di Indonesia saat ini memang cukup kompleks, terutama mengenai pendidikan yang masih banyak perlu pembenahan. Terlebih bagi yang berada di wilayah terluar, terpencil dan pedalaman pasti perlu peningkatan kualitas SDM sejak kecil. Karena anak menjadi investasi masa depan bangsa, dengan tumbuh baik pasti bangsa akan lebih baik pula. Disinilah kesadaran organisasi Wahana Visi Indonesia dalam membentuk program chosen untuk anak Indonesia semuanya.
Chosen artinya program yang dirancang oleh Wahana Visi Indonesia demi memberikan kebebasan kepada anak perlu bantuan untuk memilih sendiri donatur. Sehingga melalui foto anak akan memilih, setelah itu pihak donatur yang telah dipilih akan bersedia membiayai segala bentuk kebutuhan terkait anak terutama dalam hal pendidikan. Percaya tidak percaya, banyak anak di Indonesia yang menunggu mendapatkan sponsor dari pihak terpercaya.
Arti chosen pada program WVI ini memberikan kebebasan kepada anak, sehingga bisa mendapatkan sesuai apa yang telah dipilih. Adapun beberapa kelebihan ketika menjadi salah satu donatur adalah antara lain:
- Langsung bisa membiayai segala bentuk yang diperlukan anak mulai dari pertama kali ditentukan.
- Mendapatkan laporan seperti apa dana yang diperlukan dan perkembangan apa pada anak.
- Bisa langsung bertemu untuk sekedar menjalin keakraban bersama anak dan berbincang hal lainnya.
- Selalu mendapatkan laporan setiap periode mengenai apa yang telah diberikan kepada anak.
- Waktu menjadi donatur bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi Anda.
Yayasan Wahana Visi Indonesia sudah dibangun oleh umat kristiani dengan fokus membantu masyarakat terutama anak dengan latar belakang kurang. Dimulai dari kegiatan biasa sampai saat ini sudah hadir banyak sekali jenisnya. Anda bisa bergabung sebagai volunteer, relawan, donatur, sponsorship ataupun yang lainnya.
Meskipun dibuat oleh umat kristiani, namun WVI dalam menyalurkan bantuan tidak pernah memandang mengenai agama, jenis kelamin, ras, suku dan lainnya. Dimana Anda melihat kondisi yang perlu bantuan, bisa langsung bergabung dengan Wahana Visi Indonesia untuk mempersiapkan masa depan anak lebih baik. Chosen menjadi salah satu program pilihan yang dapat menjadi jembatan antara Anda sebagai donatur dan masyarakat luas.